Sriwijaya Terkini, Jakarta – PSSI akhirnya memutuskan melepas pelatih Indra Sjafri sebagai pelatih timnas Indonesia U-20. Keputusan ini diumumkan ketua umum PSSI Erick Thohir di Jakarta, Minggu (23/2/2025).
Keputusan PSSI mengganti Indra Sjafri diambil menyusul pernyataan pelatih berusia 62 tahun yang siap bertanggung jawab dan bersedia menerima konsekuensi usai kegagalan mencapai target lolos ke Piala Dunia U-20.
Seperti diketahui timnas Indonesia U-20 harus tersisih di fase grup saat berlaga di Piala Asia U-20 2025 yang berlangsung di Shenzen, Tiongkok, sehingga tidak bisa lolos ke PIala Dunia U-20
“Setelah kami di PSSI, baik saya, Wakil Ketua Umum, dan para Exco mengadakan evaluasi, kami berkeputusan untuk melepas coach Indra Sjafri sebagai pelatih kepala Timnas U-20. Saya pribadi dan PSSI sangat berterima kasih atas jasa dan kerja keras yang telah ditunjukkan coach Indra selama menangani Garuda Muda sehingga punya prestasi juara AFF U-19 2024 dan lolos Piala Asia U-20 2024,” ujar Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, di Jakarta, Minggu (23/2).(*)
Sumber : liputan6.com