Operasi Pasar di Lubuk Linggau Rugikan Masyarakat
Sriwijaya Terkini, Lubuk Linggau – Masyarakat keluhkan harga barang di operasi pasar oleh dinas perindustrian dan perdagangan kota Lubuk Linggau.
Sebelumnya beredar surat dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan kota Lubuk Linggau. Mengadakan operasi pasar menjelang bulan puasa, pada hari Jumat 28 mulai pukul 08.00 sampai dengan selesai di halaman Eks Kompi.
Ferdiansyah Daud, salah satu warga yang mengunjungi operasi pasar menyampaikan bahwa dirinya merasa ditipu oleh pemerintah. Pasalnya setelah datang ke lokasi, harganya sama dengan harga di pasaran.
“Saya belanja telur dapat harga 50 ribu, sedangkan ditoko grosir didekat rumah saya beberapa hari yang lalu harga nya 49 ribu dan barang lain seperti minyak goreng cuma selisih 500 rupiah,” keluh Ferdi saat diwawancarai
Lebih lanjut Ferdy menyampaikankan, seharusnya harga di operasi pasar harus nya lebih murah dari pada dipasaran karena diselenggarakan oleh pemerintah.
“Operasi pasar ini malah merugikan masyarakat, apalagi kita mau kesanakan menghabiskan biaya untuk minyak motor. ,” ujarnya. (SA)