Alaku
Alaku
banner 728x250

PPK Lubuk Linggau Barat 1 Lakukan Monitoring Ke-Kelurahan Lubuk Tanjung

banner 120x600

Sriwijaya Terkini, Lubuk Linggau – PPK Lubuk Linggau Barat 1 melakukan monitoring dan koordinasi pemutakhiran data pemilih ke PPS Kelurahan Lubuk Tanjung. Monitoring pencocokan dan penelitian, (coklit) ini, dihadiri oleh Ketua PPK Muhammad Dasril dan anggota, Sabtu (6/7/2024).

Muhamad Dasril menyampaikan, monitoring ini sudah terprogram dari beberapa hari yang lalu. Selain memastikan kegiatan berjalan lancar, kegiatan ini juga guna mendengar kendala-kendala di lapangan dalam proses pencoklitan.

Alaku

“Kita lakukan monitoring ke setiap kelurahan serta koordinasi rutin dengan Panwascam Lubuk Linggau Barat 1,” ujarnya.

Anggota PPK Divisi Hukum, Esi Kurnianingsih mengingatkan, agar rekan-rekan pantarlih segara meningkatkan progres pencoklitan, sehingga target dalam minggu ini dapat terealisasi.

“Jangan sampai data pribadi masyarakat sampai bocor atau diberikan pada siapapun. Itu adalah rahasia yang harus dijaga,” himbaunya.

Anggota PPK Divisi SDM, Alvinus Novian Ganda Wijaya turut mengarahkan, agar pencoklitan sesuai progres yang telah ditetapkan oleh KPU.

“Kita juga perhatikan target pencoklitan sesuai arahan KPU Lubuk Linggau,” tambahnya.

Sementara, Anggota PPK Divisi Teknis, Agustina menyampaikan, agar pantarlih lebih teliti dalam mencoklit, tujuannya supaya seluruh warga dapat menggunakan hak pilihnya.

“Diperhatikan juga data pemilihan tambahan, disabilitas, serta pemilih yang sudah meninggal,” kata dia.

Untung Setiawan, Ketua PPS Lubuk Tanjung bersama anggota menyampaikan apresiasi atas kontrol dan bimbingan dari seluruh anggota PPK Kecamatan Lubuk Linggau Barat 1.

“Semoga kedepannya PPK dan PPS semakin solid, khususnya Kelurahan Lubuk Tanjung, karena salah satu kelurahan dengan DPT terbanyak di Kecamatan Lubuk Linggau Barat 1,” pungkasnya. (*)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *